Saturday, April 18, 2015

Face to Face Fundraising

Nama saya adalah Nurlena Gultom, saat ini saya bekerja di sebuah INGO untuk anak dan mengerjakan program fundraising face to face. Dunia fundraising adalah dunia yang sudah lama saya geluti, mulai dari 2006 hingga sekarang ini. 
Saya mau sharing tentang pekerjaan saya sebagai fundraiser. Awalnya, Saya enggan sekali bekerja setelah tamat kuliah. Karena saat itu dalam pikiran saya, bekerja adalah : bangun pagi demi mengejar absensi, memakai rok, rapi, make up, menghabiskan hari hari membosankan didepan komputer dan terus bekerja untuk mengejar gaji dan keuntungan perusahaan.. Dan saya berharap, kalo saya bekerja, saya menginginkan sesuatu pekerjaan yang berbeda, dimana saya bisa bekerja dan berkontribusi untuk sosial dan perubahan, juga tentu saja tidak mengharuskan saya untuk berpakaian formal seprti kebanyakan orang bekerja di Ibukota.. Hehee.. Yah, itulah keinganan saya. Pokoknya pekerjaan yang bermakna untuk sekitar dan perubahan sosial.

Dan ternyata yang saya dapatkan ternyata tidak seperti itu.. :) 

Pekerjaan pertama saya adalah disebuah kantor, yang mengharuskan saya untuk berpenampilan rapi, rok dan make up (2 hal yang sangat saya tidak suka dan mengerti), dan parahnya adalah saya harus selalu masuk pukul 08.00 teng untuk meeting! Yang isi meetingnya kebanyakan adalah denger bos marah-marah :(
Membosankan dan setiap harinya setiap saya berangkat dan pulang kerja, saya selalu merenung di angkot tentang nasib saya. Saya merasa seperti useless sekali.. Pontang panting kerja, kejar angkot tiap pagi dan sore, tapi semuanya itu ga bermakna buat kemajuan hidup saya, pikiran saya, apalagi saya bermimpi perubahan sosial! 
Puji Tuhan, itu semua hanya berlangsung selama 3 bulan! 

Akhirnya saya mendapat pekerjaan baru, yang itu adalah pekerjaan di dunia fundraising di sebuah NGO internasional.
Apa sih fundraising? Awalnya saya juga ga tau dan malah pesimis bisa.. Tetapi karena saya bkerja disebuah NGO yang sudah saya gemari semenjak SD, maka saya tetap bertahan diketidakmengertian saya itu. 
Saya menjadi seorang fundraiser untuk lingkungan! Pekerjaan saya adalah untuk berkomunikasi dengan banyak orang yang saya tidak kenal dan menginspirasi mereka untuk peduli pada lingkungan dan berbuat sesutu untuk itu. Saya bekerja bukan di kantor, ruangan ber-AC tetapi di jembatan penyebrangan busway! Bersama dengan pengemis, tukang dvd, atau dagangan orang lainnya. 
Tetapi saya ora popo.. Karena saya suka dengan pekerjaan itu. 
Pekerjaan saya sebagai seorang fundraiser telah membuat hidup saya jadi lebih bermakna! 
Sebagai tim penggalang dana atau fundraiser face to face. Pekerjaan saya adalah membuat perubahan untuk kehidupan yang lebih baik dan menjadi semakin lebih mungkin lagi untuk terjadi. Kenapa ? Karena :
1. Saya berkomunikasi dengan banyak orang satu-satu, face to face untuk menceritakan fakta dan solusi untuk perubahan. Artinya semakin banyak orang yang saya ajak bicara, semakin banyak orang yang tau akan masalah dan solusi perubahan. Kekuatan orang akan semakin banyak karena knowledge is power kan! 
2. Saya mengajak orang untuk berbuat sesuatu dengan mengajak mereka untuk membantu secara finansial. Dari semua orang yang mengatakan iya, berarti organisasi saya yang mewakili semua pendukung, semakin mampu untuk mendorong perubahan. Dan yang mengatakan tidak, tidak persoalan buat saya, karena memang belum waktunya. Saya percaya setiap orang adalah baik dan menginginkan kebaikan juga. walaupun belum saat itu, tapi saya sangat berterimakasih dan bahagia karena mereka mau berhenti dan bicara dengan saya. 
3. People Power! Dari dukungan yang saya dapat, kekuatan masyarakat terbentuk. Dan itulah kekuatan massa untuk perubahan. Karena donasi yang didapat itu memampukan organisasi untuk mendorong perubahan, dengan cara yang independen. Tanpa terikat, tergantung atau menampung kepentingan dari suatu golongan tertentu atau misal perusahaan apapun. Karena dana tersebut datangnya dari individu yang ada dipublik, tanpa kepentingan apapun. Hanya karena hati yang ingin memberi, percaya dan optimis akan perubahan. People Power!

Lewat tulisan ini, saya ingin mengucapkan terimakasih untuk semua orang yang pernah berhenti ketika disapa oleh seorang fundraiser, terimakasih untuk waktu yang diberikan ditengah keramaian jalanan atau mal, untuk bicara dengan kami. Juga kepada semua orang  yang telah bergabung dan membantu dengan menjadi donor, terimakasih untuk suara dan dukungannya. Dunia yang lebih baik saya percaya pasti akan terwujud dengan kekuatan kita. 

Tak kalah penting, terimakasih sebesar-besarnya kepada semua teman2, yang pernah menjadi fundraiser atau masih menjadi fundraiser hingga saat ini. Tidak banyak orang yang mau mengerjakan ini dan saya merasakan pekerjaan menjadi seorang  fundraiser bukanlah pekerjaan yang mudah. Tetapi kalian telah melakukan sebuah pekerjaan yang luar biasa! Menjadi inspirasi bagi dunia ini. 

Salam perubahan!
"Fundraisers is a catalyst of change" - unknown



www.savethechildren.or.id

17 comments:

  1. Ini pekerjaan yang baik. :)

    Sangat baik bisa bangga dengan pekerjaan yang kita geluti, semoga berjalan lancar dan tetap semangat ya!

    ReplyDelete
  2. Terimakasih! Tetap semangat juga ya :)

    ReplyDelete
  3. Wuiih..keren yah,. Salam Fundraiser 😎

    ReplyDelete
  4. masih bekerja di save the children kak? pengen terjun disitu :)

    ReplyDelete
  5. Hi mbak, iya masih. Ayo gabung, click www.savethechildren.or.id ya:)

    ReplyDelete
  6. kemaren udah melamar lewat jobstreet kak yg di daerah surabaya. barusan juga mengirim email lewat recruitment.indonesia@savethechildren.org. sampai sekarang juga belum direspon. apa aku bisa minta email hrd di daerah surabaya kak?

    ReplyDelete
  7. sorry mau tanya2 dikit.aq pengen banget kerja di save the children, apakah ada gaji pokoknya?trims banget kalo mau jawab

    ReplyDelete
  8. sorry mau tanya2 dikit.aq pengen banget kerja di save the children, apakah ada gaji pokoknya?trims banget kalo mau jawab

    ReplyDelete

    ReplyDelete
  9. Hi!
    Maaf baru balas.. Ada gaji pokoknya. Klo tertarik silahkan email ya ke indonesia.fundraiser@savethechildren.org
    Thanks

    ReplyDelete
    Replies
    1. Selamat pagi, perkenalkan nama saya rizki nursadi tertarik untuk menjadi seorang fundraiser. saya mau bertanya mbak, untuk demain perusahaannya email .org ya? Kok saya gak bisa kirim ke alamat email tersebut ya. Ada pemberitahuan masuk bahwasanya kita gak bisa mengirim ke alamat email tersebut.

      Delete
  10. hai !

    mba, lena kebetulan saya hari ini menerima sebuah pesan dr yayasan sayangi tunas cilik melaui jobstreet dan atas nama mba lena. panggilan interview. hanya 10min, apakah artinya saya tidak perlu datang ke kantor ??? lalu melalui apa ?

    mohon balasannya ya mba :)

    ReplyDelete
  11. besok senin saya interview di yayasan sayangi tunas cilik, dan sangat interest dengan pekerjaan ini. mohon pencerahan proses interview nya ada tahap apa saja ?
    matur sembah nuwon :)

    ReplyDelete
  12. kerenn Lenn.. sukses selalu ya di manapun berada. ��

    ReplyDelete
  13. kira2 teman teman ada yg tau kisaran gajinya brl kl jd fundraiser?

    ReplyDelete
  14. Keren mbak lena, ayokk nulis lebih banyak lagi trntang dunia fundraising

    ReplyDelete
  15. Keren mbak lena, ayok nulis lebih banyak lagi dunia fundraiser

    ReplyDelete
  16. Keren mbak lena, ayok nulis lebih banyak lagi dunia fundraiser

    ReplyDelete

comment